Kali ini saya mau review buku non-fiksi~

Untuk kamu siswa, mahasiswa, atau siapa pun yang berkecimpung di dunia biologi dan irisannya mungkin kamus ini bisa sangat membantu menjadi bahan referensi.

Kamus ini berisi istilah yang disusun menurut abjad layaknya kamus bahasa sehingga memudahkan pencarian kata dan istilah. Tidak hanya istilah-istilah seputar dunia biologi, kamus ini juga dilengkapi pengetahuan tentang penemu-penemu di bidang biologi yang telah berjasa dalam mengembangkan ilmu dan dunia sains. Untuk jumlah istilahnya sendiri ada 1288, lho! Banyak, kan?!

Bagi kamu yang tertarik memiliki kamus ini, kamus ini hanya tersedia dalam bentuk digital dan bisa didapatkan di Gramedia Digital. (ES)



Komentar