Aku Anak Sehat




Masa kanak-kanak adalah masa saat anak-anak senang bermain dan melakukan banyak aktivitas. Apa jadinya saat mereka jatuh sakit dan tidak bisa melakukan itu semua?
Banyak anak-anak yang belum mengetahui dan menyadari bahwa ada beberapa hal yang mereka biasa lakukan dapat berpengaruh pada keseehatan mereka. Misalnya, anak masih tidak mencuci tangan sebelum makan, ada yang masih suka mengigit kukunya, suka jajan sembarangan, tidak suka makan sayur, malas menggosok gigi, dan masih banyak lagi.
Melalui buku ini, orangtua daat mengajarkan anak cara untuk hidup sehat. Ada 20 cerita yang sangat melekat di kehidupan anak dan sering mereka lakukan, yang ternyata hal-hal tersebut akan berpengaruh pada kesehatan mereka.
Tidak hanya itu, buku ini dilengkapi fakta juga tip-tip hidup sehat dari dokter ahlinya!


Komentar